Pages

Jumat, 12 Oktober 2012

Tim Mahagapa Gajah Putih Ikuti TWKM ke-24 di Bandung

Takengon | Lintas Gayo – Kabar dari pecinta lingkungan, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Mahasiswa Gajah Putih Pecinta Alam (Mahagapa), Universitas Gajah Putih Takengon Sabtu 13 Oktober 2012 akan berangkat mengikuti event Temu Wicara Kenal Medan ke-24 (TWKM-XXIV) yang merupakan sebuah event silaturahmi dan pembahasan isu-isu lingkungan Mahasiswa Pecinta Alam se-Indonesia di Universitas Pendidikan Indonesia, di Bandung, Jawa Barat.

 Event tersebut mulai tanggal 15 hingga 21 Oktober 2012 dibeberapa tempat di Bandung dan Purwokerto dalam beberapa jenis acara diantaranya Arung Jeram, Pendakian Gunung, Panjat Tebing atau dalam istilah kepecintaalaman Rock Climbing, serta Susur Gua atau Caving. Disamping itu, menu utama kegiatan Lingkungan ini adalah Temu Wicara (TW) yang setiap tahunnya diadakan untuk pembahasan isu-isu lingkungan dan pencarian solusinya yang kemudian akan dijadikan program tahunan Pusat Koordinasi 

Selasa, 03 Juli 2012

Tanwier Lepas Peserta Diklatsar Mahagapa Angkatan VI

Setelah mengikuti masa Pendidikakan dan Pelatihan Dasar (Diklatsar) angkatan VI selama kurang lebih sepekan. ( 25 Juni hingga 2 Juli 2012) , setidaknya sejumlah 7 dari 23 orang mahasiswa dinyatakan memiliki kapasitas dan kemampuan yang memadai serta dianggap layak menapaki jejak pendahulunya sebagai anggota mahasiswa Gajah Putih Pecinta Alam (Mahagapa).

Pj. Bupati Aceh Tengah, Ir. Mohd. Tanwier, MM ketika melepas 7 orang anggota Mahagapa senin (2/7) di halaman Universitas Gajah Putih Takengon, mengatakan apa yang dilakukan oleh para mahasiswa itu merupakan suatu langkah pembentukan karakter dan kemandirian sekaligus membangkitkan rasa cinta kepada alam serta berupaya untuk menjaga dan melestarikannya. "Karakter yang kuat dan kemandirian tidak akan didapat dengan serta merta, dan kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam unit Mahagapa adalah salah satu cara untuk membentuknya", katanya.

Selasa, 26 Juni 2012

MAHAGAPA Seleksi Ketat Anggota Baru

Takengon | Lintas Gayo - Mahasiswa Gajah Putih Pecinta Alam (MAHAGAPA) Universitas Gajah Putih Takengon, Senin 25 Juni 2012 kembali membuka pelaksanaan Pra-Pendidikan dan Latihan Dasar (Pra-DikLatSar).

Calon anggota baru untuk angkatan ke-VI tersebut diterima di ruang 3 Fakultas Ekonomi Universitas Gajah Putih Takengon. Acara Diklat ini dalam agendanya akan dilaksanakan selama sepekan sampai dengan Minggu 01 Juli 2012.

Kamis, 22 Maret 2012

Burni Telong

Burni telong, merupakan salah satu gunung berapi aktif yang berada di Aceh. Nama burni Telong sendiri berarti, ”Gunung yang Terbakar”. Belakangan ini, Burni Telong menjadi tempat pendakian favorit para pecinta pendakian baik dari dalam maupun luar Aceh. Ini terlihat dari semakin banyaknya kegiatan pendakian pada Burni Telong.


Burni, begitu gunung ini ringan disapa, menjulang dengan ketinggian diatas 2600 m DPL. Kakinya menjerjaki kawasan Bener Meriah. Ada beberapa jalur yang dapat ditempuh untuk mencapai puncak,
a. Jalur Bandar Lampahan
b. Jalur Uning Bertih
c. Jalur Pondok Ulung

Jumat, 18 Februari 2011

kompensasi karbon dan warga gayo

HUTAN di dataran tinggi Gayo, Aceh, disebut-sebut salah satu paru-paru dunia. Banyak program pelestarian lingkungan dicanangkan. Namun warga mengaku tak dapat untung dari kompensasi jasa karbon.
Raut muka jempa menerawang. Ia memikirkan nasibnya. Ia punya angan-angan untuk meningkatkan penghasilannya sehari-hari, impian yang dimiliki semua orang. Tapi masalahnya bagi jempa adalah ia tidak tahu bagaimana caranya
Baginya membuka kebun lagi adalah pilihan yang paling jitu. Tidak perduli apakah hutan lindung atau produksi atau hutan apalah.

Selasa, 04 Mei 2010

Kamis, 07 Januari 2010

_SanG PetUalanG_


Mencercakkan kaki meniti tangga-tangga alam
Yang meliuk mengikuti postur tubuhnya
Bersama hembusan angin & gemersikkan dedaunan
Mengalun lembuit mencoba menyeka deraian peluh
Bermain bersama detak jantung yang
Bergema keras berkejaran bersama detik-detik waktu

Foto MAHAGAPA

Foto MAHAGAPA
 

Blogger news

Blogroll

About